Open Journal Systems

KONTRIBUSI RETORIKA DALAM KOMUNIKASI DAKWAH ( RELASI ATAS PENDEKATAN STELISTIKA BAHASA )

Isina Rakhmawati

Abstract

Abstraksi

Retorika adalah suatu istilah yang secara tradisional diberikan pada suatu teknik pemakaian bahasa sebagai seni, yang didasarkan pada suatu pengetahuan yang tersusun baik. Ada dua aspek yang perlu diketahui seseorang dalam retorika, yaitu pengetahuan mengenai bahasa dan penggunaan bahasa yang baik, dan kedua pengetahuan mengenai objek tertentu yang akan disampaikan dalam hal ini adalah melalui pendekatan Stelistika atau Gaya Bahasa. Oleh karena itu, retorika harus dipelajari oleh mereka yang ingin menggunakan bahasa dengan cara yang sebaik-baiknya untuk tujuan tertentu. Selanjutnya kontribusi retorika dalam komunikasi dakwah memiliki peran yang sangat penting. Urgensitas dakwah itu dapat dibuktikan dengan semakin berkembangnya pesan-pesan dakwah dalam berbagai bentuk baik lewat media maupun dalam bentuk cerita novel. Ajaran- ajaran Islam yang luhur hingga hari ini tak dapat dilepaskan dari peran ummat Islam sendiri khususnya para dai yang memiliki keahlian retorika dengan (Stelistika) gaya bahasa tertentu untuk menyebarkan Islam sesuai dengan konteksnya. Pada waktu ditemukan media komunikasi, khususnya radio, peranan bahasa lisan muncul kembali. Komunikasi melalui radio, televisi mempunyai peranan yang sama penting dengan komunikasi melalui media tulis. Dengan demikian, sejak awal munculnya retorika hingga saat ini retorika senantiasa mengalami perkembangan, maka dari itu kehadiran retorika dalam dunia dakwah dan komunikasi sangat kita perhatikan, dan harus disampaikan dengan gaya bahasa yang baik atau dengan istilah stelistika bahasa yang efektif sehingga dapat diterima oleh para madu dan tidak terjadi kesalah fahaman dalam menerima isi dari pesan dakwah tersebut.

Kata Kunci : Retorika, Komunikasi Dakwah, Stelistika Bahasa

Full Text: PDF (Bahasa Indonesia)

DOI: 10.21043/at-tabsyir.v1i2.433

How To Cite This :

Refbacks

  • There are currently no refbacks.